Wednesday, 11 November 2015

Hukum Newton I, II, dan III

Hukum Newton I
Sebuah benda yang sedang diam cenderung diam, atau ketika sedang bergerak lurus beraturan cenderung bergerak lurus beraturan. Kecenderungan benda untuk mempertahankan posisinya itu disebut kelembaman benda (inersia). Ukuran kelembaman (massa) dinyatakan dalam satuan kg atau gram, dimana 1 kg = 1000 gram.

Hukum I atau hukum kelembaman: ∑F = 0

Hukum Newton II
Jika suatu benda diberi gaya F, maka benda akan bergerak dipercepat. Besar percepatan a sebanding dengan besar gaya total yang diberikan

Hukum II : ∑F = m . a

Hukum Newton III
Apabila sebuah benda mengerjakan gaya pada benda lain (aksi) maka benda yang kedua ini akan mengerjakan gaya pada benda pertama sama besar dan berlawanan arah dengan gaya pada benda yang pertama (reaksi)

Hukum III : Aksi = - Reaksi

Dua hal yang diperhatikan:
(1)Pasangan aksi dan reaksi selalu melibatkan dua benda dan bekerja pada dua benda yang berlainan (perhatikan, gaya-gaya yang bekerja pada satu benda bukanlah pasangan aksi dan reaksi)
(2)Besar gaya aksi = besar gaya reaksi, hanya arahnya berlawanan.

Satuan gaya adalah Newton disingkat N.
1 N adalah gaya yang menyebabkan benda 1 kg bergerak dipercepat dengan percepatan 1 m/s².



Latihan Hukum Newton:

1)Berapa gaya yang diperlukan untuk membuat benda 50 kg bergerak dengan percepatan (36 km/jam)/s? [Jawaban: 500 N]

2)Apabila gaya 800 N dapat mempercepat sebuah gerobak dari diam menjadi bergerak dengan kecepatan 20 m/s dalam waktu 10 detik, berapa massa gerobak? [Jawaban: 400 kg]

3)Sebuah truk mampu menghasilkan percepatan 12 m/s² ketika tidak dimuati. Apabila truk dimuati barang sehingga massanya menjadi empat kali massa semula, berapa percepatan truk sekarang? [Jawaban: 3 m/s²]

4)Sebuah gaya pengereman 4800 N diberikan pada truk bermuatan bermassa 2000 kg yang melaju dengan kecepatan 48 m/s, berapa lama waktu untuk menghentikan mobil? [Jawaban: 20 s]

5) Sebuah benda bermassa 5 kg bergerak pada bidang datar yang licin dengan kecepatan 8 m/s. Sebuah gaya diberikan pada benda sehingga kecepatannya bertambah menjadi 10 m/s setelah menempuh jarak 9 meter. Hitung berapa gaya yang diberikan! [Jawaban: 10 N]

hukum newton 1

Share:

0 comments:

Post a Comment